MUFG Coin – Dikabarkan Adalah Nama Mata Uang Digital Jepang, Siap Dirilis Tahun Depan
MUFG Coin. Dituliskan di digitalcoinsexchange bahwa jepang telah memiliki sebuah token digital yang diberi nama dengan MUFG Coin. Token digital ini, rencananya akan diluncurkan pada musim gugur di tahun mendatang.
Hal tersebut, adalah hasil buah kerjasama antara Bank of Tokyo – Mitsubishi dan UFJ Bank Ltd. Dua perusahaan tersebut adalah dua bank besar Jepang. Sedangkan Mitsubishi UFJ Financial Group ini telah menjadi anggota di konsorsium R3CEV. Nantinya, jika memang mata uang digital Jepang ini akan benar-benar diluncurkan, maka hal itu akan menjadi bank pertama di dunia yang merilis mata uang digitalnya sendiri.
Informasi tentang mata uang digital MUFG Coin ini berasal dari sebuah surat kabar Asahi Shimbun di Jepang. Dikabarkan dari surat kabar tersebut, bahwa bank terbesar di Jepang tersebut memang berupaya untuk mewujudkan mata uang digital lain selain Bitcoin. Dan nama mata uang digital tersebut adalah MUFG Coin.
Kabarnya, nilai mata uang digital MUFG Coin, akan dinilai setara dengan satu Yen. Sedangkan, harga BTC tetap fleksibel dan berfluktuasi sepanjang hari. Hal tersebut yang membuat mata uang digital ini berbeda dengan Bitcoin. Selain itu, yang membuatnya berbeda adalah, karena mata uang digital baru Jepang ini juga tidak bergantung pada jaringan terdistribusi yang dikelola dan dijaga oleh ekosistem pertambangan para penambang.
Tidak hanya itu, dikabarkan juga bahwa pihak berwenang pun tengah berupaya untuk memulai berbagai fasilitas yang memudahkan konversi mata uang tersebut dengan mata uang lainnya. Pembangunan fasilitas tersebut telah diupayakan untuk didirikan di berbagai bandara udara di Jepang.
Harapannya, dengan adanya fasilitas-fasilitas tersebut pengguna dapat lebih mudah untuk menukarkan MUFG Coin dengan mata uang asing lainnya. Selain fasilitas konversi mata uang, juga tengah diupayakan pengembangan mesin ATM dengan sistem dua arah. Meski hal ini akan memakan waktu yang agak panjang. Namun proyeksinya, dapat diselesaikan pada tahun 2018 mendatang.