Konflik yang terjadi antara Craigh Wright dengan Hodlonout berimbas dengan Delist BSV di bursa Binance. Perselisihan Craig Wright atau yang biasa disebut dengan “FakeToshi” dengan @Hodlnaut menjadi cukup banyak diperbincangkan di komunitas Bitcoin. Konflik tersebut membuat CSW berniat untuk mengajukan tuntutan hukum kepada Hodlonout.
Makin melebar, ternyata FakeToshi, julukan didapat karena dianggap sebagai Satoshi Palsu ini juga menyasar juga pada Peter McCormack. Padahal sosok Peter McCormack ini sendiri juga sudah cukup banyak dikenal di komunitas Bitcoin.
Penyebabnya cukup sepele. Crigh Wright menjadi cukup sensi dengan komentar-komentar pedas yang ditujukan kepadanya. Bagaimana tidak, komentar itu adalah hasil tuai atas pernyataannya sendiri yang kerap mengklaim dirinya sebagai Satoshi Nakamoto.
Sebelumnya, klaim itu hingga mengundang ciutan khusus dari WikiLeaks bulan Februari lalu. Ciutan Wikileaks 13 Februari itu dilengkapi pula dengan sejumlah bukti-bukti konkrit bagaimana upaya Craigh Wright yang dianggap menipu banyak pihak.
Di dalam konflik itu, Craig Wright pun memutuskan untuk menuntut Hodlonout dan juga Peter McCormack melalui pengacaranya. Perselisihan itupun kemudian di tanggapi banyak pihak, dan memunculkan tagar “CraigWrightisAFraud”.
Untuk memberikan perlawanan, sebagian besar komunitas kripto pun menanggapi dengan slogan “We Are All Hodlonaut”. Media kripto Bitcoin Magazine misalnya, memposting ciutannya yang berbunyi “An attack against one is an attack against all”.
Ciutan media kripto Bitcoin Magazine itu kurang lebihnya berarti serangan untuk seseorang, artinya menyerang kepada seluruh komunitas. Nasib justru tidak berpihak untuk Craig Wright. Justru, sekian banyak dukungan malah mengalir untuk Hodlonaut dan juga McCormack.
Elizabeth Stark, dari Lightning Labs bahkan menggalang dukungan khusus untuk Hodlonaut. Upaya penggalangan dukungan ini seakan menjadi gerakan sosial komunitas Bitcoin secara umum. Sebelumnya, gerakan sosial tersebut juga pernah terjadi saat menanggapi Coinbase.
CEO Binance Zhao Changpeng pun ikut menanggapi perselisihan tersebut. Binance menyatakan untuk delist BSV di dalam ciutannya. Zhao mengatakan bahwa Craig Wright bukanlah Satoshi Nakamoto.
Kabarnya, proses delist itu akan segera dilakukan pekan mendatang. Pihak Binance bahkan memuat pengumuman khusus di halaman situsnya terkait dengan rencana tersebut. Di dalam pengumuman resmi itu, Binance akan seluruhnya menghentikan perdagangan BSV pada tanggal 22 April mendatang, pukul 10 pagi waktu setempat.
Ternyata inisiatif Delist BSV tidak hanya datang dari bursa Binance saja. Bursa Kraken, bahkan juga memposting jejak pendapat apakah pihak bursa itu perlu untuk delist BSV juga atau tidak. Dari posting yang telah dibuat sejak kemarin (15/4/19) sudah memperoleh jumlah 62.275 voter.
Selain Kraken, menyusul pula dari bursa kripto Shapeshift. CEO Shapeshift, Erik Voorhees memutuskan untuk juga Delist BSV di dalam bursanya. Keputusan tersebut bahkan berlaku dalam 48 jam sejak pertama kali ciutan itu diunggah.
Nampaknya, dari beberapa bursa kripto yang telah mengambil sikap itu akan mengundang juga reaksi senada dari bursa-bursa kripto lainnya. Faktanya, klaim bahwa Craig adalah Satoshi Nakamoto dianggap cukup penuh dengan kepalsuan. Tidak pernah ada bukti kongkrit secara teknis bahwa dirinya bisa membuktikan hal tersebut.