Jalan Menuju ‘Surga’ Bagi ICO di Estonia
Estonia adalah sebuah negara kecil di Baltik. Namun Estonia telah membuat langkah-langkah dasar dalam dunia identitas digital terhadap pengaruh teknologi Blockchain. Saat ini, di negara Estonia tengah berusaha untuk menggabungkan aspek token digital di tingkat negara bagian.
Proyek token yang tengah dipersiapkan itu bernama Estcoin. Token tersebut diikat dengan program e-Residency yang berhasil diluncurkan oleh pemerintah beberapa tahun yang lalu. Dengan platform tersebut nantinya, memungkinkan warga asing bisa berlaku seperti warga Estonia, serta mendapat keuntungan dari bisnis dan peluang lainnya secara jarak jauh.
Jika skema ini berhasil, Estonia akan menjadi negara pertama yang menggelar ICO. Pihak pejabat di Estonia sendiri yang menyatakan keinginannya untuk mengubah negaranya menjadi “surga ICO“. Sebenarnya, telah ada sejumlah perusahaan yang sedang dalam proses meluncurkan ICO di Estonia melalui e-Residency.
Sementara berbagai pihak tersebut juga telah menyelidiki bagaimana mengintegrasikan kartu e-Residency ke dalam prosedur KYC mereka. Direktur Manajer e-Residency, Kaspar Korjus, melaporkan hal tersebut dalam sebuah posting blog pada hari Selasa lalu.
European Central Bank Memberikan Peringatan
Sampai sejauh ini, detail Estcoin memang masih belum dijelaskan secara lebih spesifik. Namun pihak pengembang menerangkan bahwa nantinya dapat dibeli dengan mudah. Selain itu, Estcoin dikabarkan punya kemampuan melakukan perdagangan dengan lebih mudah. Rencana Estcoin pada akhirnya menghadapi dengan oposisi. Terlebih dengan ECB, yang dengan tegas mengatakan bahwa Estcoin tidak dapat eksis sebagai alternatif di samping euro.
“Sebagian besar kritik terhadap estcoin didasarkan pada fakta bahwa Estonia tidak bisa menerbitkan kripto-nya sendiri meski menginginkannya. Satu-satunya mata uang Estonia yang berlaku adalah euro, dan ini adalah fitur penting dari keanggotaan UE kami, yang kami banggakan” terang Korjus. Tak seorang pun di sini tertarik untuk mengubahnya. Itulah mengapa kita selalu menyebut estcoin sebagai sebuah ‘token kripto’.
Situasi itu menjadi lebih kompleks karena pemerintah Estonia sendiri telah berupaya menjadikan negara tersebut sebagai mana yang disebut Korjus sebagai negara yang memiliki kebijakan yang cukup ramah bagi kripto. Meskipun, kebijakan-kebijakan tersebut dirumuskan dengan cukup berhati-hati.